In ARKIPEL 2021 - Twilight Zone, Event Coverage, Festival Program, Festival Stories, Festival Updates, Film Screening Reviews
Bahasa Indonesia

Melacak Jejak Hantu Tentakel

(28/11/2021) Program filem International Competition 1 menayangkan filem besutan Bo Wang dan Pan Lu, berjudul Many Undulating Things yang sebelumnya sudah dirilis pada tahun 2019. Filem bisa diakses melalui website festival ARKIPEL dengan gratis. Sebelum tayang di ARKIPEL, filem ini pernah tayang di beberapa festival film, diantaranya adalah Open City Documentary Festival di London, serta DMZ International Documentary Film Festival.

Sebelum menonton, saya cukup khawatir dengan pemutar daring dari Festival ARKIPEL. Khawatir pemutar daringnya akan sering mengalami buffering. Mengingat bahwa ini pertama kalinya ARKIPEL dihelat secara daring dan pertama kali bagi saya mengikuti festival ini. Kekhawatiran saya hilang ketika pemutar daring-nya berjalan lancar dengan sedikit buffering di awal, dengan resolusi HD 720p. Bagi Anda yang terkendala dengan koneksi internet, kualitas gambar pemutar daring ARKIPEL bisa diatur dengan kondisi koneksi internet Anda.

Kendati sudah ditayangkan dua tahun lalu, filem ini masih memiliki relevansi di kehidupan hari ini. Luthfan Nur Rochman selaku kurator program menyatakan bahwa ia ingin mengajak penonton untuk mengimajinasikan makhluk bertentakel yang lahir dari usaha pemindahan tanaman dalam kotak kaca.

Di dalam filem ini, kotak kaca tersebut digambarkan sebagai medium untuk mengangkat tanaman-tanaman yang berasal dari negara jajahan (Asia atau Afrika) yang dibawa oleh para penjajah kolonial dan dibawa ke negara asalnya. Bo Wang dan Pan Lu membahas bagaimana sengkarut akan musabab kolonialisme Inggris di masa lalu berpengaruh kepada kehidupan Hong Kong saat ini. 

Pembuat filem membahas perkara pengaruh kolonialisme dalam berbagai macam perspektif. Sebelum membahas akar kolonialisme Inggris di Hong Kong, pembuat filem membahas bagaimana laju industri perekonomian dan seperti yang disebut oleh Luthfan dalam catatan kuratorialnya, bagaimana tentakel roda perekonomian tersebut berjalan, entah itu berbentuk crane pelabuhan yang memindahkan muatan melintasi laut atau crane konstruksi yang membangun real estate di kawasan yang katanya kekurangan lahan. 

Konstruksi visual dalam filem ini memiliki beragam cara dalam menampilkan bahasa tutur si pembuat filem. Pembuat filem tidak hanya merekam tempat-tempat di Hong Kong, tapi juga menampilkan arsip visual berupa filem, video, foto dan ilustrasi yang digubah menjadi kesatuan utuh. Contohnya, ketika pembuat filem ingin menunjukan bagaimana penggambaran masyarakat Asia di filem Hollywood, pembuat film menghadirkan cuplikan Love Is a Many Splendored Thing (1955) sebagai contoh empirisnya.

Filem ini dapat diakses dari tanggal 28 November – 4 Desember di website Festival ARKIPEL. Filem ini juga akan tayang di Bioskop Forum Lenteng pada hari Rabu, 1 Desember 2021 pukul 16.00.

English

Tracking the Steps of Tentacled Ghosts

(28/11/2021) The International Competition 1 program is showing a film directed by Bo Wang and Pan Lu, titled Many Undulating Things, which was previously released in 2019. The film can be accessed for free on ARKIPEL Festival website. Before ARKIPEL, this film has been shown in several film festivals, including the Open City Documentary Festival in London, and the DMZ International Documentary Film Festival.

Before watching, I was quite worried about the video player on the Festival ARKIPEL website. Worried of being interrupted by the potential frequent buffering, considering this is the first online ARKIPEL and my first time with this festival. My worries were gone when the video played smoothly with only little buffering at the start, on 720p HD resolution. If you experience connection problems, you can simply adjust the quality of the video to your connection.

Even though it was released two years ago, this film is still relevant to how life is today. As the program curator, Luthfan Nur Rochman, stated that he would like to invite the audience to imagine tentacled creatures born from the effort of moving plants into a glass box.

In this film, the glass box was imagined as a medium to carry the plants stolen from Asian or African colonies by the colonial invaders, back to their origin countries. Bo Wang and Pan Lu examined the complication arising from the impact of the past English colonialism in Hong Kong today.

The filmmakers examined the impact of colonialism from various perspectives. Before going into the root of English colonialism in Hong Kong, the filmmakers reviewed the rates of industrial and economic growth, and as Luthfan mentioned in his curatorial note, how the tentacles of the economic wheels crawl in multiple forms: in the port cranes moving their cargo across the seas, or in construction cranes building real estates in areas notorious for their land shortage.

The visual construction of this film demonstrates the filmmakers’ way of communicating in various ways. Besides shots of places in Hong Kong, the filmmakers also presented archives of films, videos, photos, and illustrations, in a solid composition. For example, when the filmmakers wanted to show the representation of Asian people in Hollywood films, they showed clips from Love is a Many Splendored Thing (1955) as an empirical case.

This film is available to access from November 28th to Desember 4th, 2021, on ARKIPEL Festival website. It will also be screened in Bioskop Forum Lenteng on Wednesday, December 1, 2021, at 04.00 PM.

 

English translation by Gladyza Vanska

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Contact Us

We're not around right now. But you can send us an email and we'll get back to you, asap.

Not readable? Change text. captcha txt

Start typing and press Enter to search

X