Focus on Kidlat Tahimik
Fokus tentang Kidlat Tahimik
Curator: Merv Espina
–
Tuesday, August 14, 2018 | 04:00 – 0900 pm | Kineforum, Taman Ismail Marzuki
Wednesday, August 15, 2018 | 07:00 – 0900 pm | Kineforum, Taman Ismail Marzuki
Preface by AFRIAN PURNAMA
Kidlat Tahimik (lahir 3 Oktober 1942) adalah seorang seniman kelahiran Filipina. Capaian dari filem-filem yang diproduksi oleh Kidlat Tahimik membuatnya dianggap sebagai salah satu tokoh sinema terbaik Asia Tenggara yang mampu membahasakan dualitas kelokalan dan globalisasi ke dalam bahasa sinema. Kenaifan di filem-filem Kidlat Tahimik tidak lahir dari ketidakpedulian, namun kenaifan di sini bekerja sebagai upaya untuk menempatkan jarak antara yang jauh dan terasing dengan yang lokal dan sehari-hari, melahirkan sebuah anatomi geografis yang terdisorientasi.
ARKIPEL homoludens – 6th Jakarta International Documentary and Experimental Film Festival, 2018, menghadirkan sebuah program yang berfokus pada Kidlat Tahimik untuk membicarakan karya-karyanya dengan menayangkan tiga filem Kidlat Tahimik yang dirasa penting untuk didiskusikan dan memiliki semangat yang sama dengan tema “Homoludens” tahun ini, yaitu The Perfumed Nightmare (atau Mababangong bangungot), Who invented the Yo-yo? Who invented the Moon Buggy? (atau Sinong Lumikha ng Yoyo? Sinong Lumikha ng Moon Buggy?) dan Balikbayan #1 Memories of Overdevelopment Redux VI. Program ini dikurasi dan disajikan oleh Merv Espina, kurator dan pegiat seni gambar bergerak asal Filipina.
Kidlat Tahimik (born October 3, 1942) is a Filipino-born artist. His films’ achievements have made him considered as one of the most crucial figures of Southeast Asian cinema who is able to express the duality of locality and globalization into the cinema language. Naivety here works as an attempt to put a distance between the far and outcasted ones with the local and daily ones, giving birth to disoriented geographical anatomy.
ARKIPEL homoludens – the 6th Jakarta International Documentary and Experimental Film Festival, 2018, will present a program of Kidlat Tahimik to discuss his works by screening three of his films, which are considered essential and have the same spirit with homoludens as our theme this year. The films are The Perfumed Nightmare (or Mababangong bangungot), Who invented the Yo-yo? Who invented the Moon Buggy? (or Sinong Lumikha ng Yoyo? Sinong Lumikha ng Moon Buggy?), and Balikbayan #1 Memories of Overdevelopment Redux VI. This program will be presented by Merv Espina, curator and film activist from the Philippines.
Screening Events
THE PERFUMED NIGHTMARE
1977, 93 min, colour
Original Title Mababangong Bangungot
Country of Production Philippines
Language Filipino & English
Subtitle –
Name of Program On Kidlat Tahimik
Curator Merv Espina
Schedule Tuesday, 14 August 2018, 04:00 pm
Venue Kineforum, Taman Ismail Marzuki
Film ini berfokus pada petualangan seorang pengemudi jeepney Filipina yang bermimpi untuk pindah ke Amerika dan menjadi astronot di sana. Cinta dan impiannya akan kehidupan Barat yang ideal menemukan jalannya ketika seorang Amerika membantunya untuk sampai ke Paris bersama dengan jeepney-nya. Mimpi itu menjadi kenyataan tetapi malah berubah menjadi kekacauan ketika ilusinya hancur. Akhirnya, ia pun kembali ke Filipina.
–
Sinopsis ini diambil dari situs web Kidlat Tahimik, di link ini.
The film focuses on the adventures of a Filipino jeepney driver who dreams of emigrating to America and becoming an astronaut there. His love and dreams of an ideal West found its way when an American helps him to finally make it to Paris in his jeepney. The dream comes true but turns out to be a turmoil when his illusions are shattered. At last, he returns to the Philippines.
–
This synopsis was retrieved from the website of Kidlat Tahimik, at this link.
WHO INVENTED THE YO-YO? WHO INVENTED THE MOON BUGGY?
1978/82, 94 min, color
Original Title Sinong Lumikha ng Yoyo? Sinong Lumikha ng Moon Buggy?
Country of Production Philippines
Language Filipino & English
Subtitle –
Name of Program On Kidlat Tahimik
Curator Merv Espina
Schedule Tuesday, 14 August 2018, 07:00 pm
Venue Kineforum
Karya kuasi sekuel The Perfumed Nightmare ini masih berhubungan dengan teknologi dan moda transportasi, tapi kali ini bercerita tentang sebuah roket buatan sendiri dan yo-yo—mainan yang dikenal sebagai penemuan seorang Filipina. Protagonis yang diperankan oleh Kidlat Tahimik ini bekerja sama dengan sekelompok anak-anak di sebuah peternakan Bavaria untuk mengerjakan proyek pesawat luar angkasa untuk melihat apakah seseorang dapat bermain yoyo di bulan.
–
Sinopsis ini diambil dari situs web Kidlat Tahimik, di link ini.
This quasi-sequel to The Perfumed Nightmare still deals with technology and mode of transport, but this time around is with a home-made rocket yo-yo – a toy largely known as the invention of a Filipino. The hero played by Kidlat Tahimik himself teams up with a bunch of kids on a Bavarian farm to work on a spaceship project to see if one can play yo-yo on the moon.
–
This synopsis was retrieved from the website of Kidlat Tahimik, at this link.
BALIKBAYAN #1 MEMORIES OF OVERDEVELOPMENT REDUX VI
1979-2015, 159 min, color
Original Title Balikbayan #1 Memories of Overdevelopment Redux VI
Country of production Philippines
Language Filipino & English
Subtitles English
Name of Program On Kidlat Tahimik
Curator Merv Espina
Schedule Tuesday, 15 August 2018, 07:00 pm
Venue Kineforum
Sebagai kaum muda pemberontak di medan perfileman Filipina, sang avant-gardis Kidlat Tahimik menolak untuk menyelesaikan apa pun, entah itu menceritakan masa lalu kolonial, atau versi apa pun dari filem ini, yang telah dibuat dan direvisi selama hampir empat dekade. BalikBayan, yang berarti “orang yang kembali” dalam bahasa Filipina, sebagian tentang kepulangan tokoh sejarah Enrique of Malacca, seorang Melayu yang Tahimik perankan dan dibawa ke layar pada tahun 1979. Sebagai budak penjelajah Portugis abad ke-16, Ferdinand Magellan, dia mengelilingi Bumi, sebelum kembali ke rumah sebagai manusia bebas. Rekaman lama Enrique, diperankan oleh Tahimik muda, bercampur dengan kisah fiktif seorang lelaki tua misterius, diperankan oleh Tahimik saat ini, dan cuplikan dokumenter komunitas seniman kontemporer di Baguio, di Filipina utara. Dalam versi ini, Redux VI, Tahimik melanjutkan pencariannya untuk mempertimbangkan warisan kolonial Filipina. Dibuat dengan 16mm (1979–1980-an) dan video (1990-an – 2017).
–
Sinopsis ini diambil dari situs web MoMA, di link ini.
As the ultimate enfant terrible of Philippine cinema, avant-gardist Kidlat Tahimik refuses to settle on anything, whether it’s the telling of a colonial past, or any version of this film, which he’s been making and revising for nearly four decades. BalikBayan, which means “returnee” in Filipino, is partly about the homecoming of the historical figure Enrique of Malacca, a Malay who Tahimik first played and brought to the screen in 1979. As the slave of the 16th-century Portuguese explorer Ferdinand Magellan, he circumnavigated the Earth, before returning home as a free man. Old footage of Enrique, played by the young Tahimik, is mixed with the fictional story of a mysterious old man, played by the present-day Tahimik, and documentary footage of a contemporary artist community in Baguio, in the northern Philippines. In this version, Redux VI, Tahimik continues his quest to reconsider the Philippines’ colonial legacy. Shot on 16mm (1979–1980s) and video (1990s–2017).
–
This synopsis was retrieved from MoMA’s website, at this link.
About the Curator
Merv Espina is an artist, organizer, and researcher based in Metro Manila . He is co-founder of the institute of Lower Learning (iLL), an experimental art and education initiative based in Saigon and Manila; program director for Green Papaya Art Projects, the oldest artist-run creative interdisciplinary platform in the Philippines; and cook-janitor of WSK, a media art kitchen and annual “festival of the recently possible”.
Merv Espina adalah seorang seniman, organisator dan peneliti yang berbasis di Metro Manila. Ia salah seorang pendiri institute of Lower Learning (iLL), sebuah organisasi pendidikan dan seni eksperimental yang berbasis di Saigon dan Manila; juga Direktur Program Green Papaya Art Projects, organisasi kreatif interdisipliner tertua di Filipina; serta pegiat WSK, sebuah festival dan dapur seni media.